Sunday 27 August 2017

Reincarnation


Judul : Reincarnation
Penulis : Suzanne Weyn
Tebal : 304 halaman
Penerbit : Scholastic Inc.

From prehistory to the present, theirs was a love for the ages. It starts with a fight in a cave over an elusive green jewel . . . and then travels over time and lives to include Egyptian slaves, Greek temples, Massachusetts witch trials, Civil War battlefields, Paris on the eve of World War II, America in the 1960s . . . and a pair of modern-day teenagers.


Review:
Saya beli buku ini random di toko buku diskon. Sejak dulu saya selalu suka konsep reinkarnasi, bahwa manusia tidak benar-mati dan hilang, tapi kembali hidup dalam jiwa yang baru. Apalagi ini ada dicampur romance. Jiwa romantik saya tidak akan menolak buku kisah cinta melewati berbagai masa ini.

Kisah dimulai di zaman purba sewaktu manusia hidup dalam bentuk klan dan saling berburu. Kedua tokoh utama tidak saling mengenal sebelum keduanya meninggal. Menarik sekali. Ternyata tidak langsung jatuh cinta. Lucunya, ada bagian tentang kehidupan afterlife yang sesuai dengan kepercayaan masing-masing. 

Lalu cerita berpindah ke Mesir. Kedua tokoh utama membawa penyakit dan obsesi yang berakar dari kehidupan sebelumnya. Saya suka bagaimana mereka akhirnya saling mengenal. Tapi musuh mereka dalam kehidupan sebelumnya juga ada di sekitar mereka. Jadi, cinta mereka belum ditakdirkan untuk berhasil.

Cerita terus berpindah zaman. Kedua tokoh utama bahkan bisa bertukar jenis kelamin. Tapi tidak sulit membedakan yang mana si laki-laki dan yang mana si perempuan. Semuanya ditunjukkan dalam bentuk keahlian khusus, obsesi, mimpi-mimpi, dsb. Koneksi di antara keduanya membuat saya sedih setiap kali mereka berpisah.

Menurut saya, buku ini bagus sekali idenya. Sayangnya, setiap bagian kehidupannya terlalu singkat. Bahkan akhirnya kebanyakan telling daripada showing demi mengejar plot cerita yang cepat. Boleh dibilang saya tidak terlalu mengenal keduanya, selain sebagai si perempuan dan si laki-laki. Toh, nama mereka juga berganti-ganti terus. Saya suka unsur-unsur sejarah yang disebutkan di buku ini. Pengetahuan kecil yang menarik.

Endingnya... Saya agak kecewa karena bagian kehidupan mereka yang terakhir terlalu pendek. Saya penasaran. Saya ingin melihat mereka akhirnya bersatu. Pokoknya endingnya kurang panjang. 

Walaupun banyak kekurangan, saya merasa buku ini sangat memorable. Saya bahkan masih sedih setiap kali ingat ceritanya. Sangat dalam. Ratusan tahun dan belasan kehidupan yang menyedihkan. Sad...

4/5

No comments:

Post a Comment